PALEMBANG -- Satu persatu pemain buruan Sriwijaya FC kabur. etelah sebelumnya Alberto "Beto" Goncalves (Brazil), Herman Dzzumafo Epandi (Kamerun), dan Kenji Adachihara (Jepang), kini gilaran talenta Liberia, Edward Junior Wilson terancam batal dikontrak.
Sebagaimana deketahui Edu (demikian biasa Edward Junior Wilson disapa) lebih memilih bertahan bersama bersama juara Indonesia Primier League (IPL) musim 2011/2012, PS Semen Padang. Padahal sebelumnya agen sang pemain Eddy Syahputra menegaskan bahwa top skor IPL musim lalu itu bakal merapat ke Bumi Sriwijaya. Lantas kenapa Edu terancam batal membela Sriwijaya?
Direktur teknik dan SDM PT Sriwijaya Optimis Mandiri (PT SOM) Henri Zainuddin mengaku tetap berpedoman pada perjannian awal dengan agen pemain Timnas Liberia itu. Dimana, proses negosiasi berjalan cukup mulus. Terlebih masa depan kelahiran 22 September 1984 itu tidak diperjelas Kabau Sirah (sebutan Semen Padang) setelah berakhir Juli lalu.
"Agen Edu (Eddy Syahputra, red) bilang pemainnya masih belum memiliki klub. Namun si agen belum bisa memastikan masa depan pemainnya. Karena pada dasarnya pilihan klub dikembalikan pada pemain bersangkutan. Meskipun sebelumnya si agen bilang Edu sudah sepakat buat gabung ke Sriwijaya," ujar Hendri kemarin (11/9).
"Soal informasi Edu kembali dikontrak Semen Padang saya no comment dulu. Lihat saja bagaiman perkembangannya nanti. Apakah Edu bersama kita atau klub lain musim depan," lanjutnya.
Tidak menutup kemungkinan buat kembali memakai jasa Hilton Morierra, penyerang yang sudah dibuang manajemen Laskar Wong Kito awal September lalu. "Makmanolah kalau Hilton dateng lagi," tulis Hendri dalam akunjejaring sosial Facebook-nya.
Selain Sriwijaya ternyata Mitra Kukar juga berhasrat besar untuk memboyong pemain berambut kriwil ini. Namun sayang Edu sendiri dikabarkan sudah menandatangani perpanjangan kontrak kerja sama dengan Semen Padang sebelum perkuat Timnas Liberia (10/9) lalu. "Edu telah menandatangani perpanjangan kontrak sebelum berjalannya bulan puasa," bilang Ronny Suhatril, media officer Semen Padang. (ion/cj18)
Sumatera Ekspres, Rabu, 12 September 2012
0 komentar:
Posting Komentar