Selasa, 02 Oktober 2012

Serobot Eric Weeks

Share on :



PALEMBANG -- Keseriusan manajemen Sriwijaya FC terus memburu Eric Weeks berbuah hasil. Talenta Liberia yang musim lalu perkuat Persiwa Wamena ini bisa dipastikan bakal berkostum Laskar Wong Kito (julukan Sriwijaya FC) musim depan. Sebagaimana diutarakan Hendri Zainuddin Direktur Teknik dan SDM PT Sriwijaya Optimis Mandiri (PT SOM) selaku pengelola Sriwijaya FC, bahwa pemilik nama lengkap Lewis Eric Weeks akan mendarat ke Bumi Sriwijaya pagi ini (hari ini, WIB, red). Soal nilai kontrak sudah deal.

"Eko Subekti agn pemain Eric Weeks asal Indobola Mandiri Agency baru saja menghubungi saya. Eko bilang Eric akan ke Palembang menggunakan penerbangan Lion Air dan dijadwalkan akan tiba pukul 09.00 WIB," ujar Hendri (sapaan akrabnya) kemarin (1/10).

Kedatangan pemuda kelahiran Paynesville, Liberia, 10 Maret 1986 tersebut juga menjadi jawaban atas keraguan publik selama ini. Terlebih sebelumnya dia sempat dikabarkan akan kembali bertahan bersama Badai Pegunungan (sebutan Prsiwa Wamena). Namun dengan upaya maksimal manajemen tim kuning mampu menyerobot Eric dari pagar klub asal Papua itu.

"Kita tidak tahu apakah Eric akan di pertahankan Persiwa atau dilepaskan. Yang jelas besok (hari ini, red) Eric akan datang ke Sriwijaya," lanjut pengusaha muda asal Payeraman Ogan Ilir (OI) ini.

Lebih lanjut pria berkacamata ini menjelaskan keterlambatan Eric karena ada beberapa urusan. Salah satunya menyelesaikan persyaratan administrasi di negaranya (Liberia).

"Kebetulan Eric juga membela tim nasional (timnas) Liberia pada beberapa pertandingan resmi. Dan baru hari ini Eric bisa ke Palembang. Yang jelas Eric tidak akan ikut seleksi dan langsung kita kontrak," tutup anggota DPRD Banyuasin ini.

Sementara itu pelatih Sriwijaya FC Kas Hartadi menyambut baik kabar kedatangan Eric. "Saya sangat senang mendengar kabar Eric akan datang. Memang kami (tim pelatih, red) sedang menanti kedatangan para pemain asing. Buat melengkapi skuad," timpal pria asal Solo, Jawa Tengah ini.

Mantan pelatih SYSA Muba dan Sriwijaya FC U-21 ini berharap kedatangan Eric bisa diikuti oleh para pemain asing lain. "Kalau pemain komplit kami akan bisa segera menyiapkan posi latihan sesuai agenda. Meskipun sebenarnya untuk pemain asing sudah tidak diragukan lagi kualitasnya tetap terus dibutuhkan kekompakan," terang eks penggawa timnas Indonesia tersebut.

Disisi Lain Eko Subekti saat dikonfirmasi masih malu menyebut masa depan Eric. "Lihat saja nanti apakah Eric berbaju Sriwijaya atau malah bertahan di Persiwa. Dalam waktu dekat semua akan terjawab," bilang Eko. (ion/ce3)

Sumatera Ekspres, Selasa, 2 Oktober 2012

0 komentar:

Posting Komentar